Radio Online

Welcome Guys

Pantau Harga Sembako, Mendag Beli Petai

Written By Unknown on Selasa, 13 Desember 2011 | 09.43

KELIPET - Menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru, Menteri Perdagangan (Mendag) Gita Wirjawan turun ke pasar untuk melihat gejolak harga kebutuhan pokok masyarakat di pasar. Kali ini, Gita yang didampingi istrinya, Yasmin Stamboel, tersebut mengunjungi Pasar Modern Simpansa di daerah Serpong, Tangerang.

"Wah bersih juga ya, turis bisa berkunjung kesini," kata Gita Wirjawan memuji kondisi pasar Simpansa, Serpong, Tangerang, Selasa 13 Desember 2011.

Pada tinjauan pasar kali ini, rombongan Kementerian Perdagangan sempat menemukan adanya kenaikan harga daging sapi dari sebelumnya Rp65 ribu per kilogram (Kg) menjadi Rp85 ribu per Kg. Para pedagang menduga kenaikan harga daging tersebut disebabkan aksi sejumlah spekulan yang berharap kenaikan harga menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru.

"Itu semuanya tergantung bapak, kami kan rakyat kecil, kami hanya mengikuti saja,"ujar salah seorang pedagang.

Tak ingin melewatkan kesempatan langka mengunjungi pasar, Mendag bersama istri tak lupa membeli bawang dan petai yang merupakan makanan kesukaan keluarga. "Istri saya suka, saya juga sih, keluarga juga," ujar Gita diiringi gelak tawa.

Dalam kesempatan itu juga, Mendag menyempatkan diri untuk sarapan di areal pasar modern tersebut. Gita tampak asyik menyantap hidangan pagi berupa Pindang Kudus sementara sang Istri menikmati sarapan Soto Kudus. (ren)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

COMMENT HERE